Home > Sejarah

Sejarah Hari Ini: Neil Armstrong Meloncat sebelum Pesawatnya Meledak

Pada 6 Mei 1968, astronot NASA Neil Armstrong hampir batal menjadi menusia pertama yang mendarat di bulan.
Neil Armstrong terjung dengan parasut sebelum pesawatnya menyentuh tanah dan meledak.

ANTARIKSA -- Pada 6 Mei 1968, astronot NASA Neil Armstrong hampir menemui takdirnya saat mensimulasikan pendaratan di bulan. Peristiwa itu lebih dari setahun sebelum dia menjadi orang pertama yang berjalan di bulan.

Armstrong terbang dengan mesin yang disebut Lunar Landing Research Vehicle di Pangkalan Angkatan Udara Ellington di Houston ketika sejumlah propelan yang bocor menyebabkan kegagalan total pada kontrol penerbangan. Setelah berjatuhan di udara selama beberapa detik, ia mulai jatuh dari langit.

Armstrong harus keluar dari simulator ketika ketinggiannya hanya 30 kaki di atas tanah, dan dia terjun dengan parasut saat pesawatnya jatuh dan terbakar. Jika dia menunggu, bahkan hanya satu detik lebih lama untuk menekan tombol eject, dia akan terbunuh oleh ledakan yang berapi-api.

Tapi Armstrong tetap tenang sepanjang keadaan darurat, bahkan setelah kejadian itu. Dia langsung kembali bekerja di kantornya setelah kecelakaan. Sumber: Space.com

× Image