Home > News

Fase Bulan Malam Ini, 27 Juni 2023, Umur 9 Hari atau 9 Dzulhijjah

Besok 10 Dzulhijjah umat Islam akan merayakan Hari Raya Idul Adha.
Fase bulan pada Juni 2023. Gambar: NASA/JPL-Caltech
Fase bulan pada Juni 2023. Gambar: NASA/JPL-Caltech

ANTARIKSA -- Hari ini, Selasa, 27 Juni 2023, bulan berusia 9 hari dan sedang dalam fase waxing gibbous dari siklus bulannya. Bulan menyala 61 persen pada permukaannya.

Fase bulan mengungkapkan berlalunya waktu di langit malam. Beberapa malam ketika kita melihat ke bulan, bulan tampak penuh dan cerah. Terkadang, ia tampak hanya secercah cahaya keperakan. Perubahan penampakan bulan inilah yang disebut fase bulan.

Saat bulan mengorbit Bumi, ia berputar melalui delapan fase berbeda dengan empat fase utama. Empat fase tersebut terjadi berselang setiap satu pekan dengan bulan purnama sebagai tahap yang paling mempesona.

Berikut 4 Fase Utama Bulan pada Juni 2023:

- Bulan Purnama (Full Moon) - 3 Juni 2023

- Bulan Separuh Akhir (Last Quarter) - 10 Juni 2023

- Bulan Baru (New Moon) - 18 Juni 2023

- Bulan Separuh Awal (First Quarter) - 26 Juni 2023

Idul Adha 10 Dzulhijjah

Umur bulan memiliki makna penting bagi umat Islam di seluruh dunia karena bertepatan dengan penanggalan Hijriyah. Apalagi pada bulan Dzulhijjah ini, umat Islam akan merayakan Idul Adha pada tanggal 10 Dzulhijjah.

Karena Selasa, 27 Juni 2023 bertepatan dengan 9 Dzulhijjah, maka pada Rabu, 28 Juni, umat Islam akan menyelenggarakan Shalat Idul Adha. Idul Adha 10 Dzulhijjah adalah salah satu dari dua hari raya yang ada dalam Islam, yang satunya adalah Idul Fitri yang dilaksanakan pada setiap tanggal 1 Syawal setelah Ramadhan. Sumber: Space.com

Baca juga:

Berapa Jarak Bulan dari Bumi?

Apakah Bumi akan Kehilangan Bulan Kita? Jangan Sampai!!

Lama Perjalanan ke Mars 9 Bulan, Tapi Ada Opsi Hanya 16 Hari

Sebelum Hilang di Bulan, Hakuto-R Memotret Indonesia Saat Gerhana Matahari Hibrida

12 Obyek Paling Aneh di Alam Semesta: Sinyal Misterius Hingga Tembakan Infra Merah

Pembentukan Alam Semesta 1: Big Bang dan Era Kegelapan

Ikuti ulasan lainnya dari Antariksa dengan subscribe di sini.

× Image