Home > Gaya Hidup

Ini Bocoran Kostum Baru Astronaut Generasi Artemis yang akan Mendarat di Bulan

Astronaut generasi Artemis akan dijadwalkan mendarat di Bulan pada 2025.

Perbedaan dengan setelan Apollo

Berbeda dengan setelan NASA sebelumnya, AxEMU baru adalah setelan one-piece dengan 'hatch' di bagian belakang. Ada desain entri belakang yang memungkinkan astronaut masuk ke dalam setelan dari belakang.

Setelan ini memiliki desain batang tubuh yang keras. Gelembung helm dipasang ke batang tubuh bagian atas yang keras. Di atasnya adalah rakitan pelindung yang menyertakan lampu.

Lampu ini memungkinkan astronot melihat di area gelap atau ketika bulan dalam kondisi malam. Selain itu, akan ada kamera video HD untuk merekam dan mengirimkan EVA.

Sarung tangan baru adalah bagian penting dari desain. Sebab, bekerja berjam-jam di permukaan bulan membutuhkan fleksibilitas dan daya tahan.

Kostum baru juga dilengkapi dengan sepatu bot baru sepenuhnya diisolasi. Sebagai informasi, bekerja di kawah yang tertutup bayangan secara permanen di kutub selatan bulan akan sangat dingin.

Pembuatan baju ini dilakukan dengan penelitian selama sepuluh tahun oleh kantor Extravehicular Activity and Human Surface Mobility Program NASA di JSC, dan dibagikan dengan perancang setelan di Axiom.

× Image